Rabu, 12 September 2012

Hening ..


suaranya terdengar begitu nyaring,
suara serangga yang mengiung ditelingaku,
suara gemercik air yang menetes dikakiku,
suara jantungku yang berdegup kencang karena gelisah mengkhawatirkanmu,
suara hatiku yang tak kuasa berhenti memikirkanmu,

aku tak suka dengan keheningan,
sendiri,
seolah tidak ada kehidupan dimuka bumi ini,
satu persatu menghilang dalam pandanganku,
ingatan,
teriakkan,
senyuman,
semuanyaa ...

semuanya begitu cepat pergi,
tanpa pamit,
tanpa kabar untukku,
semua menghilang secara bersama,
membawa cerita unik,
dan kenangan indah,

baru saja dimulai,
dan sudah diakhiri pula,
begitu cepat datang,
dan begitu cepat juga pergi,

sendiri,
kata itu lagi,
sendiri didalam keheningan malam,
yang menemaniku kini,
menemaniku kembali,

aku mau kamu,
kehadiran kamu dalam pandanganku,
dan ingatanku,
membuat semuanya terasa ramai,
hatiku selalu bahagia,
dan merasa tidak pernah sendiri,
karena kamu,
kamu,
kamu,
ya kamu !! ...